22 April 2025

Pencak Silat Adakan Acara Silaturahmi dan Halal Bihalal 

Spread the love

Surabaya – SILAT TIGA SERANGKAI RANGTING PERAK, RANTING TAMBAK WEDI, RANTING GEMBONG, RANTING SUMBER POCONG menyelenggarakan silaturahmi dan halal bihalal di kediaman Marsini ketua Ranting perak dan Ranting sumber pocong surabaya. Senin malam (7/4/2025).

Acara ini dihadiri oleh ketua ranting gembong mas wahyu, ranting tambak wedi mas Syafii dan termasuk anggota lainnya.

Acara tersebut berlangsung dengan penuh kehangatan dan kekeluargaan, sebagai momentum lebaran untuk saling memaafkan setelah satu bulan kita berpuasa dan mempererat tali silaturahmi antar sesama.

Ketua RANTING PERAK DAN RANTING SUMBER POCONG, Marsini, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya menjaga komunikasi dan hubungan baik antar sesama anggota silat tiga serangkai,” Ucap marsini.

“Suasana santai dengan ditemani secangkir kopi dan hidangan di rumah Marsini menambah keakraban antara sesama anggota yang hadir dalam acara tersebut,” kata marsini.

Dalam kesempatan tersebut, juga dibahas berbagai program agenda latihan untuk kedepannya guna memperkuat kemampuan silat tiga serangkai.

Acara ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin tahunan yang selalu dinantikan oleh seluruh anggota di surabaya.

(Red)

About Post Author

Love it or Not? Let us know!

Rate this

Login to submit a rating.
0.0
0 reviews
5
(0)
4
(0)
3
(0)
2
(0)
1
(0)