Jelang Pencoblosan KPU Malaka Gelar Malaka Doa Bersama Lintas Agama
Komisi pemilihan umum (KPU) Kabupaten Malaka Menggelar Doa Bersama Lintas Agama untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi NTT serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Malaka. Pada hari Minggu tanggal 24 November 2024, bertempat di Lapangan Umum Betun, Wehali, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka Provinsi NTT
Tujuan dari doa bersama lintas agama ini adalah agar pelaksanaan pesta Demokrasi Pilkada Serentak 2024 utamanya di Malaka bisa berjalan lancar, aman dan kondusif.
Kegiatan ibadah dipimpin oleh Roniawan Kristen Katolik, Deken Malaka Pater Hironimus Moensaku, SVD.
Roniawan Kristen Protestan, Pdt. Amos Tangpen, S.Th, Roniawan Islam Ketua Nahdatul Ulama Indonesia Kabupaten Malaka Ustad Zainal Mutakim,
Kapolres Malaka Polda NTT AKBP Rudy Junus Jacob Ledo, S.H.,S.I.K mengucapkan Terimakasih kepada Seluruh Masyarakat Kabupaten Malaka yang telah menjaga Kamtibmas pada Pemilihan Kepala Daerah 2024 di Kabupaten Malaka yang aman dan kondusif.
Doa Bersama Lintas Agama ini tidak hanya digaungkan oleh Para Tokoh Agama tetapi marilah Kita Semua mendoakan agar terciptanya Kabupaten Malaka yang Damai.Kata Kapolres
Masyarakat Kabupaten Malaka agar mendukung setiap Calon dengan Doa karena Doa merupakan ajaran Kasih dan memiliki Kuasa yang lebih besar sehingga Kita semua tetapi menjalin Persaudaraan yang baik.
Dalam kesempatan ini saya menghimbau kepada Kita semua untuk menjaga Kamtibmas dan Mendoakan Paslon agar Pilkada boleh berjalan dengan lancar dan damai.
Akhir kata saya mengucap Terimakasih untuk Kita semua yang mau mendoakan Pemilihan di Kabupaten Malaka yang damai. tutup Kapolres Malaka.
PJ. Bupati Malaka Semuel Halundaka ,Momentum Ibadah Doa bersama ini bertujuan untuk mendoakan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati.
Ketika seluruh pemuka Agama yang hadir di tempat ini untuk mendoakan Pemilihan Serentak 2024 dan tentunya Kita semua punya harapan besar untuk Pemilihan yang aman dan damai.
Atas Nama Pemerintah Kabupaten Malaka mengucapkan Terimakasih kepada Pra Tokoh Agama yang telah hadir untuk mendoakan Pemilihan yang aman dan damai.
Ketua KPU Kabupaten Malaka Juventus Adrianus Bere,S.Kel, menyampaikan ucapan Terimakasih seluruh kepada Masyarakat Kabupaten Malaka yang menjaga Keamanan dan Ketertiban di Kabupaten Malaka dan besar harapan Kami untuk Keamanan ini tetap dijaga hingga Pemungutan suara.
Akhir Kata marilah Kita semua Mendoakan agar tercipta Pemilihan di Kabupaten Malaka yang damai. (Red)