22 Desember 2024

Sembari Reses Di Sidomakmur, Suhar Pujianto Ucapkan Terimakasih Kepada Masyarakat Dapil II 

Spread the love

Lamsel, libasmalaka.com – Anggota Komisi III DPRD Lampung Selatan (Lamsel) Provinsi Lampung Fraksi PDI-P, Suhar Pujianto mengucapkan rasa terimakasihnya kepada warga masyarakat Kecamatan Way Panj.

Hal itu diungkapkan, Suhar Pujianto kepada pewarta media ini usai dirinya melaksanakan kegiatan di Desa Sidomakmur Kecamatan Way Panj Lamsel. Rabu (24/04/2024).

Dikatakanya, Walau suaranya berkurang di Kecamatan Palas namun di Kecamatan Way Panji dapat menutupi.

“Pada Pileg di Februari kemarin suara saya di Palas memang berkurang tapi di tutupi suaranya oleh masyarakat Way Panji, Makanya saya mengucapkan terimakasih kepada warga masyarakat diWay Panji ini,” Ungkapnya.

Terpilihnya kembali Suhar Pujianto untuk menduduki kursi di DPRD Lampung Selatan, Suhar Pujianto juga mengucapkan terimakasih kepada warga masyarakat Kecamatan Palas dan  Kecamatan Sidomulyo.

“Tak hanya di Way Panji saya ucapkan terimakasih di Palas dan Sidomulyo pun saya ucapkan terimakasih karena Dapil II yakni Way Panji, Palas dan Sidomulyo warga masyarakat masih memberikan kepercayaan kepada saya,” Ungkap lagi.

“Insya Allah, Kepercayaan ini akan saya jaga dan laksanakan sebagai semestinya saya sebagai perwakilan masyarakat,” Ucapnya.

Diakhir Ungkapanya, Suhar Pujianto mengatakan, Melalui kegiatan Reses itulah dirinya menampung aspirasi atau usulan dari masyarakat.

“Tugas kami di DPRD yah seperti ini, menampung usulan masyarakat di saat kami tugas di luar kantor, Reses akan kita laksanakan setiap 4 bulan sekali atau satu tahun 3 kali,” Tuturnya.

Dirinya juga berharap kepada warga masyarakat untuk sabar menunggu aspirasi nya terealisasi.

“Yah, Harapan kami, Warga sabar menunggu, tidak mungkin juga seluruh aspirasi nya terealisasi karena Pemerintah daerah (Pemda) pastinya membagi-bagi dan pastinya juga ada keterbatasan anggaran, Tapi walau bagaimanapun kami akan terus mengawal aspirasi warga masyarakat kepada kami,” Tutupnya.

About Post Author