Warga Minta Petugas Terus Tertibkan Pengendara Melawan Arus Di Betun
libasmalaka.com- Sejumlah warga mengaku resah dan kuatir akibat banyak nya Pengandara melawan arus ( forbidden) di perempatan mengarah ke sekolah Dasar Inpres Betun Kota Jalan Wemalae Betun, Wehali, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka Provinsi Nusa Tenggara Timur tepatnya disamping satlantas Polres Malaka
Bahkan di lokasi ini juga nyaris sering terjadi kecelakaan akibat nekatnya warga melawan arus untuk masuk ke jalan itu , padahal sudah dipasang rambu – rambu lalulintas tanda dilarang masuk oleh Dinas Perhubungan setempat.
Hampir setiap hari pengendara Roda Dua maupun roda empat yang nekat melawan arus, bahkan diantara mereka ada yang menggunakan baju berseragam pekerja di pemkab Malaka . Padahal tindakan ini jelas selain melanggar lalu lintas, juga membahayakan keselamatan pengendara itu sendiri dan pengguna jalan lain. Kata Salah seorang warga setempat Paulus, (40) yang setip hari mengantar jemput anaknya berangkat sekolah mengatakan kepada libasmalaka.com, hampir setiap hari pengendara yang melawan arus kadang kita yang berada pada posisi jalan yang tepat mengalah dan menghindar .
https://youtu.be/gZN8LnjsEIE?si=rN8aMw251WqbRafn
“Sudah pemandangan biasa , hampir tiap hari, terkadang kita merasa takut juga pas melewati jalan lintasan jalan ini, ujar Paul selasa Oktober 2023.
Lanjut warga, kita berharap pihak petugas dari satlantas polres Malaka bersama Dinas perhubungan Terkait terus mengatur Pengendara yang melewati jalan ini, jika perlu menindak tegas kepada yang melawan arus, supaya terciptanya keamanan dan ketertiban saat masyarakat berlalulintas.
“Kalau bisa Lebih di tertibkan lagi la, yang melawan arus itu bisa di tindak tegas juga,kalau tertib itu kan enak dan nyaman kita saat berkendara, tutupnya
Dikutip dari tribratanewsmalaka.com- Dengan judul Sat-Lantas Polres Malaka Patroli Terus Berikan Edukasi Pelanggar Rambu Lalulintas
Satuan lalu lintas polres Malaka Polda NTT Melaksanakan kegiatan Operasi dalam rangka penertiban dan penindakan serta himbauan terhadap pelanggar lalulintas di Kota Betun.Senin tanggal 31 Oktober 2023 Pukul 16.00 Wita s/d 18.00 wita,
Kegiatan dan patroli penertiban dilaksanakan seputaran kota Betun depan Mako Satlantas polres Malaka Kecamatan Malaka tengah, Kabupaten Malaka.Sebelum melaksanakan Patroli penertiban terlebih dahulu melaksanakan Apel mendengar Arahan Perintah Pimpinan
“Dalam melaksanakan kegiatan Operasi penertiban, penindakan personel Wajib terus secara proaktif melakukan pendekatan yang humanis kepada masyarakat melalui sosialisasi terang Kapolres Malaka AKBP Rudy Junus Jacob Ledo, S.H.,S.I.K,Melalui Kasat Lantas Yulius Zed Nalle, yang diteruskan oleh KBO Lantas IPDA Albertus Fridus Bere
Selain itu, ia menambahkan bahwa, dalam operasi kali ini, akan menyasar pada pengendara yang tidak menggunakan helm, pengemudi di bawah umur, tidak memakai sabuk keselamatan di mobil, melawan arus, serta yang suka kebut-kebutan.
Tak cukup sampai di situ, orang-orang yang berkendara melawan arus, menggunakan ponsel saat berkendara, mengemudi dalam keadaan mabuk, serta kendaraan-kendaraan yang masih nekat menggunakan lampu strobo, sirine serta knalpot brong, juga menjadi target. Timpal IPDA Albertus Fridus Bere.
Dalam operasi setidaknya 2 pengendara roda 4 dan puluhan pelanggar roda dua sempat terjaring diantaranya melawan arah /melanggar rambu – rambu tidak menggunakan helm berboncengan lebih dari 1 orang menggunakan knalpot resing tidak memiliki SIM dan surat kendaraan.
Terkait hal itu pihak Sat-lantas Polres Malaka melaksanakan aksi humanis dengan mengajak para pengemudi kendaraan bermotor atau roda empat agar tertib dalam berlalu lintas sedangan beberapa pelanggaran diberikan surat tilang karena berboncengan lebih dari satu orang tidak menggunakan helm Standar dan menggunakan kenalpot Resing
Kami dari Satlantas mengimbau kepada masyarakat, mari tingkatkan kesadaran tertib berlalu lintas dengan menjadikan keselamatan di jalan sebagai kebutuhan tutup KBO Lantas IPDA Albertus Fridus Bere.
Personel yang terlibat dalam Operasi, Aiptu Hyronimus E. K PS. Kaurmintu Lantas. Aipda Dikson Manao, Kanit Gakum. Aipda Nikson l. Pau Kanit kamsel lantas.Bripka Marthen Y. Taek ,Kanit patwal. Brigpol Yofianus seran Baur Tilang. Briptu Fajar Teja K, Banit lantas.Bripda Moh. Irfan Banit lantas. Bripda Dhimas klau Banit lantas. Bripda Rendy sumardyanto hanim ,Banit lantas.
Editor Edi S