Jelang Pilkada Ketua FKUB Malaka Serukan Semua Pihak Untuk Menjaga Keamanan
Rabu 4 September 2024. Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Pater Hironimus Moensaku, SVD serukan kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) jelang tahapan maupun selesai pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Seruan itu disampaikannya disela menerima kunjungan Kapolres Malaka AKBP Rudy Junus Jacob Ledo, S.H.,S.I.K, baru baru ini
Dikatakanya.Tentunya setiap elemen masyarakat menginginkan Pilkada harus berjalan dengan baik dan lancar meski adanya perbedaan pilihan.
“Berbeda pilihan, itu adalah hal yang wajar dan sangat manusiawi, karena masyarakat harus menentukan pilihanya. Dan tidak perlu bersitegang,” Ucap Pater Hironimus Moensaku
Menambahkan, walaupun adanya perbedaan pilihan, jangan memperruncing perbedaan di ranah sosial kemasyarakatan, karena perbedaan hanya di ranah politik. Dalam artian hanya menentukan pilihan.
“Kita harus menjalin relasi sosial yang baik itu, dengan tidak menebarkan permusuhan, apalagi kebencian sesama warga masyarakat,” Terang Pater Pimpinan Dekan Malaka ini
Pater Juga meminta media tidak ikut memanas-manasi suasana yang membuat gaduh dan resah masyarakat
“Media harus memberikan pemeberitaan yang sejuk jangan justru memprovokasi dengan mengangkat berita yang yang memicu kegaduhan katanya
Menurut dia, wartawan harus kembali ke khitah untuk memberikan informasi yang benar sesuai kaidah jurnalistik.
” Mari Kita berikan rasa aman dan rasa damai di tengah masyarakat melalui berita-berita yang benar dan menyejukkan di saat masih hangatnya suhu politik ” katanya.
Selain Itu Pater Deken minta kepada Kapolres Malaka untuk menertibkan dan menindak kendaraan bermotor yang menggunakan kenalpot Resing atau Brong
Pasalnya, para remaja yang menggunakan motor berknalpot brong ini, selain membuat kebisingan, mereka suka melakukan atraksi ugal-ugalan
Lebih parah lagi, mereka suka ugal ugalan di jalan raya tanpa menggunakan lampu. Tentunya hal ini akan menjadi ancaman bagi keselamatan para pengguna jalan yang lain. Pintanya
Pater Dekan bilang, pihaknya sangat mendukung langkah pengamanan dari Polri, khususnya Polres Malaka untuk keamanan jelang hingga selesai Pilkada tahun 2024 ini.
“Kami sangat mendukung upaya-upaya yang di lakukan pak Kapolres Dan jajarannya yang selalu mengimbau selalu menjaga Kamtibmas. Dan membantu Kepolisian itu, tidak menebarkan kebencian dan permusuhan di tengah-tengah masyarakat,” pungkasnya.(Edi)