Ini Hasil Serbuan Tentara Manunggal Membangun Desa Tniumanu dan Barene Malaka -NTT
Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 121 dengan Darma Bakti Mewujudkan Percepatan Pembangunan Di Wilayah, dilaksanakan di Desa Tniumanu Kecamatan Laenmanen dan Desa Barene Kecamatan Malaka Tengah Kab. Malaka selama 30 hari, mulai tanggal, 24 Juli s.d. 22 Agustus 2024.
Tidak Hanya Dituntut Ahli Dalam Strategi Perang, Tentara Nasional Indonesia Juga Dituntut Memiliki Kepedulian Nyata Pada Kebutuhan Rakyat. Salah Satunya Lewat Program Tentara Manunggal Membangun Desa Atau TMMD. di Kabupaten Malaka.
Masyarakat merasakan langsung kepedulian Prajurit Yang Berhasil Pembangunan Fisik ruas jalan baru UPTD Desa Tniumanu dengan panjang 405 meter dan lebar 6 meter serta timbunan dengan ketebalan 30 cm, pembuatan deker 2 unit, saluran drainase sepajnag 305 meter, pasangan batu kiri panjang 50 meter dan pasangan batu kanan panjang 330 meter dengan hasil selesai 100 persen. Demikian Ungkap Dansatgas TMMD Komandan Kodim 1605/Belu Letkol Arhanud Suhardi, S.T saat membacakan Laporanya pada penutupan kegiatan di lapangan SDI Frasuk desa Tniumanu Kecamatan Laenmanen Kabupaten Malaka provinsi NTT kamis 22 Agustus 2024.
Kegiatan dihadiri oleh Bupati Malaka Dr. Simon Bahak, SH ,MH, yang diwakili oleh Asisten II Setda Kabupaten Malaka Agustinus Nahak, S.Ip, Pimpinan OPD, Unsur Polri dari polres Malaka Tokoh adat tokoh agama dan masyarakat setempat.
Lebih lanjut Dansatgas TMMD menjelaskan, Pembangunan jalan desa strategis menuju tempat pembuangan akhir (TPA) sampah Desa Barene dengan panjang 1.325 meter dan lebar 6 meter serta timbunan lebar 4 meter dengan ketebalan 25 cm, pembuatan deker sebanyak 5 unit, pemasangan pelat besi 2 unit, pembuatan saluran drainase kanan pajang 250 meter dan kiri pajang 150 meter serta pasangan batu kanan 423 meter dengan hasil selesai 100 persen jelas Dansatgas Letkol Suhardi
Sedangkan pembangunan Non Fisik diantaranya, Penyuluhan Wawasan Kebangsaan. Penyuluhan Rekrutmen Prajurit TNI.
Penyuluhan Penangulangan bencana alam. Penyuluhan Pertanian. Penyuluhan Narkoba.Penyuluhan Pencegahan radikalisasi dan terorisme.
Penyuluhan Peternakan. Penyuluhan Stunting.
Sosialisasi Judi Online/Pinjaman Online. ))) Sosialisasi Administrasi Lintas Batas. Juga tuntas.Beber Letkol Arhanud Suhardi
Ada juga Sasaran Tambahan Yaitu Rehab Rumah Tidak Layak Huni 5 unit dengan hasil 100 persen, Pembuatan Embung 1 unit dengan hasil juga 100 persen.
Semuanya dapat dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Dukungan anggaran dari Komando Atas -Rp. 565.600.000.
b. Pemda Kabupaten Malaka : Rp. 1.058.545.000. Tutup Dansatgas TMMD Letkol Arhanud Suhardy.(Edi)