22 Desember 2024

Meriahkan HUT Ke-79 RI, Kades Negeri Pandan Ikuti Jalan Santai Bersama Warga

Spread the love

Lamsel, libasmalaka.com – Kepala desa (Kades) Negeri Pandan, Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan, Suplimansyah mengikuti jalan santai bersama warga.

Jalan santai bersama warga tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati serta meriah HUT Ke-79 Kemerdekaan RI.

Hal itu dikatakan Suplimansyah diselah acara jalan santai bersama warganya di Dusun 4 desa setempat, Sabtu (17/08/2024).

“Hari ini kita peringati kemerdekaan kita, Diacara ini kita Pemdes bersama Karang Taruna (Katar) Negeri Pandan mengajak seluruh warga untuk memeriahkan HUT KE-79 RI,” Katanya.

“Jalan santai ini adalah salah satu rangkaian kegiatan Agustusan, Diakhir acara ini nanti ada hadiah-hadiah menarik yang akan kita undi,” Imbuhnya.

Acara jalan santai yang dilaksanakan pada 17 Agustus 2024 itu juga diikuti oleh seluruh elemen warga masyarakat Desa Negeri Pandan.

“Kemeriahan HUT RI Ke-79 tentunya menjadi momen penting bangsa yang patut di apresiasi oleh seluruh warga negara kepada para pahlawan yang telah berkorban untuk mendedikasikan kemerdekaan yang kita nikmati saat ini,” Ujarnya.

“Selain jalan santai juga akan dilaksanakan perlombaan-perlombaan lainya yang tentunya sebagai pelaksana kegiatan Adalah ade-ade kita dari Katar,” Tuturnya. (Saf)

About Post Author