23 Desember 2024

Acara Baksos dan Pengobatan Gratis, untuk Anak Yatim Piatu serta Kaum Dhuafa 

Spread the love

Surabaya – Libas Malaka

bekerja sama dengan Guasha Bekam Jawa Timur menggelar Baksos dan Pengobatan Gratis pada Jumat, 8 Maret 2024

Kegiatan dilaksanakan di halaman kantor Koordinator Wilayah (Koorwil) Jatim dengan melibatkan 4 tenaga terapis.

Pelayanan pengobatan secara cuma-cuma ini diberikan kepada masyarakat di sekitar lingkungan , utamanya dari Daerah Kereta Api (DKA) Kecamatan Krembangan Surabaya, tanpa ada batasan usia.

Acara berlangsung 15.00 – 18.00 WIB. Sebelum dilakukan pengobatan gratis, acara diawali dengan seremonial yaitu pembukaan, sambutan, doa, dan penutup.

Koorwil Jatim Muhamad Wito Yanto mengucapkan terima kasih kepada masyarakat sekitar yang telah berpartisipasi dalam kegiatan bakti sosial ini. Semoga acara ini dapat dirasakan kebermanfaatannya bagi masyarakat.

Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada para donatur dan tim Guasha Bekam Jawa Timur atas jalinan kerja samanya dengan harapan acara tersebut dapat terus berlanjut di periode mendatang.

Lebih lanjut beliau menuturkan bahwa tujuan bakti sosial ini untuk meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat sekitar dengan memberikan pelayanan pengobatan secara gratis.

Acara baksos dan pengobatan gratis dihadiri pula oleh wakil Rukun Warga (RW) 2 Kecamatan Krembangan Surabaya. Beliau memberikan apresiasi yang setinggi tingginya atas adanya acara tersebut dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Koorwil Jatim dan Tim Guasha Bekam Jawa Timur atas kepeduliannya khususnya dalam upaya peningkatan kesahatan masyarakat Krembangan

Wakil Ketua RW Mansur, menuturkan Dengan adanya Baksos pengobatan gratis ini dapat mengakomodasi segala keluhan kesehatan. “Saya merasa senang dengan kegiatan semacam ini karena kami bisa mengikuti pemeriksaan kesehatan secara gratis. Semoga ke depannya, kegiatan semacam ini diadakan setiap tahun kalau bisa dilaksanakan secara rutin,” tutur Mansur.

(Suratmi )

About Post Author