23 Desember 2024

Sosialisasi Tentang Pencegahan Dan Penanggulangan Terorisme Radikalisme Dan Intoleransi Oleh Polres Lamsel, Kamad Dan Pimpinan YAPINK V Sukatani Ucapkan Ucapkan Syukur

0
Spread the love

Lamsel, libasmalaka.com – Adanya kegiatan Sosialisasi Tentang Pencegahan Dan Penanggulangan Terorisme Radikalisme Dan Intoleransi yang dilakukan Kepolisian Resort (Polres) Lampung Selatan kepada Siswa Madrasah Aliyah (MA) El Nur El Kasysyaf (YAPINK) V Sukatani Kalianda Lampung Selatan, Kamad MA setempat, M. Sislan berikan apresiasi.

Apresiasi itu diungkapkan M. Sislan usai kegiatan tersebut, Dikatakannya, Pihaknya merasa bersyukur dengan adanya kegiatan yang dilakukan Polres Lamsel kepada anak didiknya.

“Sebetulnya kami disinipun mendidik kepada siswa kami untuk memiliki sifat kepribadian yang baik, kita juga mengajarkan kepada mereka untuk tidak memiliki sifat kepribadian yang menyimpang seperti kenakalan remaja ataupun berbuat jahat menjadi teroris,” Ungkapnya.

Menurut M. Sislan untuk memberikan pengetahuan agar anak tidak memiliki kepribadian yang menyimpang itu, Disetiap mata pelajaran (Mapel) diterapkan.

“Artinya dalam Mapel itu isinya adalah agar si siswa kita itu bisa mengendalikan pemikiran negatif nya, tak bosan-bosannya kita mengajarkan tentang hal itu, Dan dengan adanya kegiatan Polres Lampung Selatan ini kita sangat menyambut baik karena kegiatan itu sangat bermanfaat untuk siswa itu sendiri,” Tuturnya.

Terpisah, Pimpinan YAPINK V, Kyai Abdulloh mengatakan, Sebenarnya di MTS juga selalu memberikan arahan-arahan agar tidak terpancing oleh kejahatan teroris.

“Kegiatan ini memang harapan saya, Selain dikegiatan ini kami juga mengajarkan kepada siswa dan santri yang mondok di YAPIN V ini agar selalu berbuat baik, melakukan hal positif hal yang bisa berguna untuk masyarakat,” Tutupnya.  (Saf)

About Post Author

Tinggalkan Balasan