25 Desember 2024

Serah Terima Jabatan PAW Kades Sumur Kumbang, Armad Berharap Kerjasama Dan Dukungan Masyarakat

0
Spread the love

Lamsel, www.libasmalaka.com – Agar desa lebih baik dan lebih maju lagi, PAW Kades Sumur Kumbang Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) Provinsi Lampung, Armad berharap kerjasama dan dukungan masyarakat.

Hal itu disampaikan, Armad saat mengisi sambutan diacara serah terima jabatan Kepala Desa pergantian antar waktu (PAW) Desa Sumur Kumbang Periode 2021 – 2027 diAula desa setempat, Jum’at (30/12/2022).

“Terimakasih saya sampaikan kepada seluruh perwakilan masyarakat yang telah memberikan kepercayaan kepada saya untuk memimpin desa ini, Saya berharap dukungan dan kerjasama kepada semua elemen masyarakat untuk memajukan desa ini,” Katanya.

Ucapan terimakasih juga disampaikan Armad kepada PJ Kades Sumur Kumbang Ramli Efendi yang telah memimpin desa dengan baik dan juga kepada seluruh panitia pemilihan PAW Kades yang telah menjalankan tugas dengan baik.

“Kepada PJ Kades yang telah menjalankan tugasnya dengan baik, Saya juga berharap kepada beliau untuk memberikan masukan kepada saya agar saya dapat memimpin desa ini lebih baik lagi,” Ujarnya.

“Dan kepada panitia pemilihan PAW juga saya ucapkan terimakasih karena seluruh panitia juga telah menjalankan tugasnya dengan baik dan aman,” Imbuhnya.

Ucapan serupa juga disampaikan Pj Kades Sumur Kumbang, Ramli Efendi, Dikatakannya, Selama dirinya menjalani tugas memiliki banyak kekurangan ataupun pelayanan yang kurang maksimal ia meminta maaf kepada masyarakat.

“Atas kekurangan itu sekali lagi saya mohon maap, Saya juga mengucapkan terimakasih kepada paniti pemilihan PAW telah menjalani tugas dengan baik,” Ungkapnya.

Ramli Efendi pun bersyukur sejak ia memimpin hingga diadakannya pemilihan PAW Kades pada 12/12/2022 sampai pelantikan PAWA pada 28/12/2022 berjalan dengan baik.

“Saya berpesan kepada PAW Kades agar amanah dalam menjalankan tugasnya dan membawa Desa Sumur Kumbang lebih maju lagi,” Katanya.

Ketua BPD Sumur Kumbang, Suradi dalam sambutannya juga berpesan kepada PAW Kades yang telah resmi dilantik itu agar dapat melayani masyarakat dengan baik.

Terpisah, Selain Serah terima jabatan Kepala Desa pergantian antar waktu (PAW) Desa Sumur Kumbang Periode 2021 – 2027 , Serah terima TP PKK Desa Sumur Kumbang dari Pj Ketua TP PKK Desa Sumur Kumbang, Komariyah kepada PAW TP PKK Desa Sumur Kumbang, Ratna Wiyah pun dilaksanakan oleh Pemerintah desa setempat.

Serah terima jabatan dari Pj Kades Sumur Kumbang kepada PAW Kades Sumur Kumbang, Armad dihadiri, Pj Kades Sumur Kumbang, Ramli Efendi , Suradi Ketua BPD Desa Sumur Kumbang, LPM, PKK, Karang Taruna Babinsa dan beberapa perwakilan tokoh masyarakat.  (Saf)

About Post Author

Tinggalkan Balasan