22 Desember 2024

Bupati dan Wakil Bupati Malaka Perkenalkan Program Swasembada Pangan Di Translok Kapitan Meo

0
Spread the love

libasmalaka.com-Bupati Malaka Dr.Simon Nahak SH.MH. dan Wakil Bupati Louise Lucky Taolin S.Sos. bersama rombongan kunjungi warga Translok di Desa Kapitan Meo, Kecamatan Laen Manen, Kabupaten Malaka.Sabtu (11/12/ 2021)

Kunjungan Bupati Simon bertujuan  memperkenalkan salah satu Program SAKTI  yaitu  swasembada pangan kepada warga Trans Kapitan Meo.

“Kita terus berupaya mendorong petani memanfaatkan lahan tidur menjadi lahan produktif,” ucap Bupati Simon dalam dialog bersama warga Trans Kapitan Meo.

bupati Simon Juga mengucapan terima kasih kepada kementrian desa, daerah tertinggal dan transmigrasi RI juga Diskopnakertrans propinsi NTT di harapkan warga trans bisas memanfaatkan lahan pekarangan dan lahan perkebunan guna  meningkatkan  perkonomian bagi warga trans sesuai program SNKT yakni swasembada pangan.

Banyak lahan tidur selama ini belum dioptimalkan sehingga diharapkan dalam masa kepemimpinannya , lahan yang ada bisa memberikan nilai positif dalam upaya peningkatan kesejahteraan rakyat.

“Terkait keluhan masyarakat soal listrik dan toilet, akan segera diurus oleh dinas teknis. Tentunya  akan ada pembangunan lanjutan khususnya untuk fasilitas umum,”kata Bupati Simon.

Sementara Kepala Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi ( Kadis Nakertrans) Malaka, Vinsen Babu menjelaskan sesuai target, sebanyak 234 unit rumah layak huni dibangun di Desa Kapitan Meo.

Rinciannya, sebanyak 123 unit rumah dibangun pada lokasi permukiman sistem PUGAR dan sebanyak 111 unit rumah dibangun pada lokasi permukiman baru.

“Pada tahun 2019 berhasil membangun 75 unit rumah pemukiman bagi warga. Pada tahun 2021 berhasil membangun 32 unit rumah

Pembangunan pada lokasi permukiman Pugar sebanyak 50 unit rumah berhasil dibangun, dari tolak 123 unit rumah yang akan dibangun. Sementara rumah yang sudah dibangun pada lokasi permukiman baru, sudah berhasil di bangun sebanyak 57 unit rumah dari total 111 unit rumah.

“Jadi total rumah yang sudah di bangun sebanyak 107 unit rumah  dari total 234 rumah yang akan dibangun”.paparnya. (Tim)

About Post Author

Tinggalkan Balasan