Dinas PUPR Malaka Bersihkan Jembatan Benenai Guna Memperlancar Pengguna Jalan
Malaka. libasmalaka.com- Dinas Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat (PUPR) merawatan jembatan Benenai dilakukan dengan cara pembersihan di areal Jembatan yang tertimbun material tanah dan ditumbuhi rumput agar tetap terawat dan memperlancar pengguna jalan yang melewati jembatan Benenai dan membersihkan bahu jalan sepanjang jalan negara di Desa Bakiruk – Kecamatan Malaka Tengah– Kabupaten Malaka – Provinsi NTT,
Sementara itu diareal jalan negara sepanjang desa Bakiruk juga dilakukan Damija untuk membersihkan bahu jalan dari rerumputan liar serta tumpukan material agar memberikan kenyamanan bagi pengguna jalan supaya terhindar dari kecelakaan berlalulintas
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Malaka Yohanes Nahak
melalui Kepala Bidang (Kabid) Binamarga, Lorens Haba disela kegiatan perawatan Jembatan Benenai – Malaka, Rabu (22/7-2020).
Dikatakannya, Sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) bagian Binamarga dinas PUPR salah satunya adalah melakukan perawatan jalan dan jembatan di Kabupaten Malaka supaya jembatan yang dibangun tidak mudah rusak dan jalan yang dibangunpun tetap terawat dengan baik karena terus dirawat dan dipelihara agar memberikan kenyamanan bagi para pengguna jalan.
Dijelaskannya, Perawatan dan pembersihan bahu jalan itu juga merupakan salah satu program Bupati SBS terkait perawatan jalan dan jembatan termasuk pembersihan bahu jalan di Wilayah Kabupaten Malaka.
” Bupati Malaka melihat hal itu sangat penting sehingga disetiap desa di Kabupaten Malaka ditempatkan satu tenaga teda yang dilengkapi alat pemotong rumput untuk membersihkan bahu jalan di wilayah desa yang ada jalannya”
Laurens Berharap “Kita berharap pembersihan bahu jalan harus menjadi perhatian bersama mulai dari tingkat desa hingga Kecamatan agar semua jalan tetap terawat baik dan tidak ditumbuhi belukar liar yang berpotensi merusak jalan dan mengganggu kenyamanan pengguna jalan.(ananda)